PELATIHAN K3 BEKERJA DI KETINGGIAN
Halo Rekan Naker K3
Pada Hari Kamis Lalu yaitu tanggal 09 Juni 2022
UPT Keselamatan Kerja mengadakan pelatihan internal yaitu Pelatihan "Bekerja Di Ketinggian"
Pelatihan tersebut didampingi oleh instruktur yang sudah memiliki lisensi assesor bekerja di ketinggian Kemnaker dan BNSP.
Pelatihan "Bekerja di Ketinggian" diikuti oleh para calon penguji k3 dan Penguji K3 Pertama dan Muda di Lingkungan UPT Keselamatan Kerja Disnakertrans Provinsi Jawa Timur.
Pelatihan ini merupakan bekal keterampilan dan pengetahuan bagi para calon Penguji K3, Penguji K3 Pertama dan Penguji K3 Muda yang ada di Lingkungan Disnakertrans Provinsi Jawa Timur.
Kenapa Pelatihan Bekerja di Ketinggian itu sangat penting?
Jika ditinjau dari jenis bahaya dan pekerjaan yang dilakukan oleh para penguji k3, maka hal itu sangat penting dikarenakan para penguji K3 di UPT Keselamatan Kerja memiliki tugas pokok dalam pelaksanaan pengambilan sampel di perusahaan ataupun lingkungan kerja. kegiatan pengambilan sampel ini dilakukan dengan resiko bekerja diketinggian yaitu pada saat pelaksanaan pengambilan contoh uji emisi tidak bergerak berupa cerobong dengan ketinggian yang berbeda-beda dan bekerja diatas tanah.
sehingga pelatihan ini sangat penting dalam mendukung kinerja para penguji K3 di lingkungan Disnakertrans Provinsi Jawa Timur. dengan begitu maka diharapkan para penguji K3 melaksanakan pekerjaan nya dalam pengujian Emisi ataupun pengambilan contoh uji dapat dilaksanakan dengan baik dan mengutamakan keamanan dan keselamatan dalam bekerja.
#safetyfirst
#uptkeselamatankerjasby
#uptkeselamatankerjasurabaya
#hiperkesjatim
#penguji
#pengujik3